Aku bersyukur atas nikmat Allah yang bertubi2 padaku. Atas kehendak-Nya, aku kembali bisa belajar, kembali menjadi thalabul 'ilmi. Tak mengapa jika harus mulai sebagai pemula lagi.
Aku bersyukur atas nikmat Allah yang bertubi2 padaku. Atas kehendak-Nya, aku bertemu dengan teman-teman baru yang semangat. Semangat belajar, semangat memperbaiki diri, semangat menghibur saudara, semangat yang menyemangati.
Aku bersyukur atas nikmat Allah yang bertubi2 padaku. Atas kehendak-Nya, aku mendapat guru yang tepat. Guru yang menyampaikan ilmu mengacu tuntunan Rasulullah. Menceritakan tentang kebenaran. Memberi contoh teladan yang baik. Membimbing dengan sabar. Mengingatkan serta menasehati dengan cara yang ahsan tanpa paksaan.
Aku bersyukur atas nikmat Allah yang bertubi2 padaku. Atas kehendak-Nya, setiap hariku terisi dengan hal-hal penuh makna. Mendapat hikmah dari tingkah polos nan lucu adik-adik shalih dan shalihah itu. Atas kesempatan untuk mendulang amal jariyyah.
Aku bersyukur atas nikmat Allah yang bertubi2 padaku.
Atas kehendak-Nya, aku miliki orang tua yang selalu ikhlas memberi do'a untukku. Maka yaa Allah, mudahkanlah lisan ini agar senantiasa mampu berkata baik. Mudahkanlah badan ini beribadah & beramal baik, Mudahkanlah kepala ini untuk berprasangka baik. Siapa yang tau umur kan?
Bogor, 28 Maret 2019
22:17
Komentar
Posting Komentar